You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Lamajang
Desa Lamajang

KEC. Pangalengan, KAB. Bandung, Provinsi Jawa Barat

YANG ROBEK BISA DISAMBUNG

12 Juli 2019 Dibaca 692 Kali

PEMBUKAAN PELATIHAN MENJAHIT DI DESA LAMAJANG OLEH DINAS KETENAGAKERJAAN

UNIT PELAKSANA TEKNIS DAERAH (UPTD) PELATIHAN KERJA

Admin_Desa_Lamajang. Pelatihan atau kursus menjahit nyatanya memberikan solusi bagi masyarakat, khususnya para generasi muda yang tidak memiliki pengetahuan keterampilan menjahit yang dapat menberikan peluang untuk mencari kerja bahkan dapat menjadikan peluang untuk membuka usaha mandiri agar dapat meminimalisir pengangguran.

Desa Lamajang mengadakan  Program Pelatihan Menjahit  yang diselenggaranka Oleh Balai Pelatihan Kerja (BLK) oleh Dinas Ketenagakerjaan (DisnaKer). Pelatihan tersebut  merupakan hasil dari Musyawarah Desa dalam Musrenbang. Dalam Pembukan tersebut Kepala UPTD Pelatihan Kerja berharap agar para peserta mengikuti pelatihan secara sungguh-sungguh karena ini kesempatan yang baik dan diadakan secara gratis serta mendapatkan sertifikat pelatihan.

Kegiatan pelatihan Keterampilan menjahit dilaksanakan selama 20 Hari yang di mulai dari hari Kamis tanggal 11 juli 2019 s/d hari Jum’at tanggal 02 Agustus 2019 bertempat di Gedung Serba Guna Desa Lamajang. Dalam kegiatan pelatihan ini di ikuti oleh 20 orang peserta, yang diikuti oleh perwakilan dari setiap RW di wilayah Desa lamajang. pelatihan dilaksanakan dalam hari kerja yaitu hari senin s/d hari sabtu selama 8 jam.

Dalam sambutannya Bapak Kepala Desa Lamajang Bapak YUSEP KURNIA berharap peserta pelatihan setelah mengikuti Program pelatihan ini diharapkan mampu memperoleh keterampilan dalam menjahit dan mampu untuk mengembangkan usaha, sehingga taraf ekonominya dapat terbantu. Dan Bapak Kepala Desa juga berharap dengan diadakannya pelatihan Keterampilan menjahit ini dapat mengurangi angka pengangguran di Desa Lamajang Khususnya. dan

Acara Pembukaan Pelatihan Menjahit dilakukan secara simbolis oleh Bapak Kepala Desa dan Instruktur dari Disnaker dengan mengalungkan Tanda Kartu Peserta Pelatihan Menjahit  kepada beberapa peserta pelatihan.Pasilitas yang didapatkan untuk diri pribadi peserta yaitu :

  1. Seragam dari UPTD
  2. Tas
  3. Alat Tulis Kerja

Setelah acara Pembukaan Pelatihan ditutup dari Disnaker mengirimkan alat dan bahan yang akan digunakan selama pelatihan berlangsung. Alat-alat tersebut berupa :

  1. 1 Mesin Obras
  2. 1 Mesin Jahit / Jack
  3. 5 Mesin Jahit
  4. 1 Meja

Alat-alat tersebut tidak menjadi hak milik Desa maupun diberikan kepada peserta pelatihan. Dikarenakan barang tersebut harus dikembalikan ke UPTD Pelatihan Kerja.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image